Ponsel Baru Nokia Bakal Lahir di India

HMD Global akan mengelar hajatan di India. Vendor asal China itu bakal melahirkan ponsel baru Nokia di Negeri Gangga. Undangan acaranya sudah disebar ke sejumlah media di sana. Tertera di dalamnya informasi seputar jadwal acara.
Rencananya prosesi peluncuran dihelat 10 Desember mendatang pukul 17.30 waktu setempat. Namun tidak diketahui ponsel apa yang akan Nokia luncurkan. Diyakini Nokia 8.1 yang akan bintang utamanya.
Bicara soal Nokia 8.1, spesifikasi ponsel ini tak ada ubahnya dengan Nokia X7. Ya karena keduanya memang sama, Nokia 8.1 adalah versi global dari Nokia X7 yang beberapa waktu lalu dirilis di China.
Keunggulan ponsel ini terletak pada spesifikasinya, terbilang tinggi tapi tidak menguras kantong kalau mau membeli.
Menonton konten video streaming bakal seru, sebab layarnya berukuran 6,18 inch dan mendukung HDR. Kalau hobinya selfie, bakal puas karena kamera depannya 20 MP.
Kamera belakangnya rasanya bisa diandalkan untuk mengabadikan momen. Terpasang kamera ganda dengan lensa buatan Zeiss, masing-masing punya ukuran 12 MP dan 13 MP.